Menjelang hari jadi dengan pasangan, Anda tentu ingin mempersiapkan sesuatu yang spesial. Meski setiap hari bertemu, merayakan hari jadi tetap perlu dilakukan. Selain kado istimewa, memilih tempat wisata romantis juga harus Anda siapkan.
Jika Anda tidak berniat pergi jauh-jauh ke luar kota, Bekasi punya beberapa tempat wisata romantis yang bisa dikunjungi. Mulai dari wisata alam hingga wisata rekreasi, selama berdua dengan pasangan di mana saja terasa menyenangkan.
Berikut rekomendasi 5 tempat wisata romantis di Bekasi untuk merayakan hari jadi dengan pasangan.
Rimba Kota

Peta ke rimba kota (sumber : google.com/maps)
Berlokasi di Desa Margahayu, Bekasi Selatan, Anda bisa mengajak pasangan menghirup udara segar untuk memulai perayaan hari jadi. Rimba Kota memang berfungsi sebagai paru-paru kota yang sudah beroperasi sejak tahun 2012. Di sini beragam aktivitas rekreasi bisa Anda lakukan bersama pasangan.
Misalnya, olahraga santai seperti jogging atau bersepeda. Selain itu, Anda juga bisa menjumpai penangkaran burung kutilang dan merpati di kawasan hutan seluas 2 hektar ini. Maka, liburan romantis sambil menjaga kebugaran tubuh bisa jadi pilihan tepat bagi Anda yang senang berolahraga.
2. Curug Parigi
Curug Parigi boleh dibilang layak jadi hidden gem Bekasi. Meski letaknya tidak jauh dari Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Bantar Gebang, suasana asri dan alami akan Anda temukan begitu menginjakkan kaki di Curug Parigi.
Air terjun ini memanjang bak Air Terjun Niagara versi mini. Dengan debit yang tidak terlalu deras, Curug Parigi sering dipilih sebagai tempat berfoto dengan latar keren. Anda dan pasangan dapat berfoto mesra sambil mendengarkan gemericik air terjun.
3. Danau Marakas
Di kawasan perumahan Pesona Ungu Anda bisa menjumpai Danau Marakas. Danau ini termasuk wilayah Desa Babelan, Bekasi Utara. Bersantai menikmati pemandangan di danau yang tenang ini menjadi pilihan aktivitas untuk menghabiskan waktu.
Danau Marakas memang berupa danau buatan. Namun, penataan yang apik dan fasilitas lengkap membuat danau ini menjadi tempat favorit warga setempat. Anda dan pasangan bisa mengobrol intim sambil menikmati aneka kuliner yang ada. Lain waktu, ajak pula si kecil datang ke sini karena tersedia fasilitas permainan anak untuknya.
4. Hutan Mangrove Muara Gembong
Kalau Anda dan pasangan sama-sama senang menjelajah alam, maka Hutan Mangrove Muara Gembong wajib dikunjungi. Kawasan hutan bakau ini masih alami. Anda bisa berkeliling hutan dengan perahu sambil melihat dari dekat ekosistem bakau.
Jika beruntung, Anda bisa berjumpa dengan lutung Jawa yang tinggal di habitat aslinya ini. Jangan lupa membawa kamera atau siapkan smartphone untuk mengabadikan momen kebersamaan Anda dan pasangan di Hutan Mangrove Muara Gembong.
5. Waterboom Lippo Cikarang

Waterboom Lippo Cikarang (sumber : google.com/maps)
Ingin menikmati suasana ala Bali sambil bermain air? Waterboom Lippo Cikarang adalah jawabannya. Anda bisa memanjakan pasangan dengan mengajaknya berenang, melakukan perawatan tubuh di spa, atau mencoba kolam terapi ikan bersama di sini.
Coba uji nyali Anda dan pasangan dengan menjajal berbagai seluncuran tinggi yang menantang. Pilihan lain, bersantai menyelami atmosfer Bali di atas pelampung yang mengapung di kolam arus. Lalu, akhiri hari dengan bersantap di food court sebelum pulang. Seru juga kan?
Itulah rekomendasi 5 tempat wisata romantis yang cocok untuk merayakan hari jadi Anda dan pasangan. Agar liburan berjalan lancar, segera cari penginapan terdekat dari salah satu destinasi pilihan dengan menggunakan aplikasi Airy.
Hotel di Bekasi yang tergabung dalam jaringan Airy umumnya menempati lokasi strategis, harga terjangkau, dan mengusung 7 jaminan kenyamanan. Setiap kamar sudah dilengkapi oleh tempat tidur bersih, kamar mandi dengan air panas, perlengkapan mandi, air minum gratis, pendingin ruangan, televisi layar datar, dan akses WiFi gratis.
Cukup lakukan empat langkah mudah memesan kamar, dalam hitungan menit voucher menginap sudah di tangan. Dengan memakai aplikasi, transaksi Anda dijamin aman dan bebas penipuan. Layanan customer care 24 jam sigap membantu jika Anda menemui kendala dalam pemesanan.
Yuk, ajak pasangan menikmati liburan romantis di Bekasi sekarang juga!