Kota Batu, selalu suka sama kota ber-icon apel utuh ini. Apel utuh yah, bukan apel kroak (apel tergigit), kalau itu mah merk sebuah brand, hihi. Kalau ngomongin Batu pasti yang paling terngiang di kepala ialah wisatanya. Sudah tak terhitung berapa banyak wisata yang ada di Kota Batu, bahkan jumlahnya terus bertambah setiap tahun. Ada saja wisata baru yang bermunculan dan selalu tak pernah sepi kunjungan wisatawan.
Saat ini bahkan Jatim Park Group sudah mulai investasi ratusan miliar untuk membangun Jatim Park 3. Proyeksi pembangunan ini diperkirakan memakan total lahan seluas 6 hektar di Desa Beji, Kecamatan Junrejo, Kota Batu. Wow, pastinya Batu semakin keren nantinya dan wisatawan barang tentu akan mengalami peningkatan dari waktu ke waktu.
Baca juga: Taman Rekreasi Selecta Batu, Sang Legenda Yang Tak Pernah Menua
Keberadaan kuliner setempat juga bakalan diburu wisatawan. Karena jika ngomongin wisata, tentu tak ketinggalan juga kulinernya. Karena Wisata dan Kuliner seperti kepingan koin memiliki dua sisi berbeda yang selalu berdampingan. Keberadaan tempat makan, cafe maupun restoran tak luput dari incaran wisatawan luar kota. Sebagaimana kebutuhan operasional penunjang lainnya yang turut menjadi lahan potensial dan mengalami peningkatan.
Dari semakin meningatnya kebutuhan akan hal itu, maka kehadiran Fariz Resto sangat tepat sekali. Tak hanya dari segi lokasi yang strategis di Jl. Sultan Agung No.30, Batu atau persis di depan wisata populer di Kota Batu, yakni Museum Angkut. Melainkan secara khusus dihadirkan untuk memenuhi kebutuhan wisatawan luar kota. Kenapa bisa disebut begitu? Itulah yang saya dapat simpulkan ketika berkunjung ke Fariz Pusat Oleh-oleh dan Resto beberapa pekan lalu (22/08), bersama rekan-rekan Malang Citizen.
Pertama kali bisa dilihat dari luas area parkirnya yang begitu lapang sekali. Bahkan melebihi luas area bangunannya sendiri, yang terdiri dari dua lantai. Malah sampai dua kali lipatnya. Bisa menampung beberapa kendaraan roda dua, hingga Bis sangat memadai parkirannya. Jadi bisa dilihat secara konsep bangunan dan lahannya diperuntukkan untuk memenuhi kehadiran wisatwan luar kota, yang biasanya hadir berombongan menggunakan kendaraan besar seperti Bis.

Parkir Fariz Resto luas sekali, bisa nampung mobil dan bis. Ini baru parkir di samping, belum lagi di depannya yang juga luas.
Selain itu terdapat kurang lebih 30 kamar mandi umum yang bisa leluasa dipergunakan para wisatawan. Jumlah itu dimungkinkan untuk menghindari antrian kamar mandi. Memang kebutuhan mandi paling utama yang diperlukan mereka saat baru sampai di Kota Batu. Karena umumnya rombongan luar kota, mereka berangkatnya malam hari dan tiba di Batu menjelang subuh atau saat pagi hari. Kebutuhan sholat juga tersedia mushola.
Sehingga Fariz Oleh-oleh cocok sekali digunakan transit, beristirahat, mandi dan sarapan pagi yang sudah include didapat ketika memanfaatkan kamar mandi yang tersedia di sana. Baik sebelum pergi ke tempat wisata incaran, maupun sepulangnya dari seharian keliling wisata. Karena Fariz Resto punya pemandangan yang indah sekali. Dari ujung balkonnya kalian bisa melihat kemegahan Museum Angkut dan keindahan alam sekitar dari pegunungan Panderman pun bisa kalian dapatkan dari sini.

Museum Angkut terlihat dari balkon Fariz Resto Batu. Pemandangan Gunung Pamderman juga keren dari atas sini.
Mengenai kapasitas restonya juga memadai untuk menampung ratusan pengunjung dalam satu waktu. Luas sekali, kalau seperti ini juga cocok dipakai mengadakan event, pertemuan, rapat atau acara khusus yang menghadirkan banyak orang. Apalagi di Fariz Resto telah dilengkapi LCD proyektor dan panggung musik yang bisa kalian request kehadirannya.
Baca juga: Alexa Cafe Malang, Tongkrongan Baru yang Nyaman dan Bikin Betah

Tempatnya nyaman dan luas, bisa nampung ratusan pengunjung dalam satu waktu, di sisi sebelah masih luas, di area balkon juga.
Lalu bagaimana dengan makanannya? Iyah, benar, tentunya ini perlu disimak juga. Fariz Resto menunya variatif, banyak sekali menu bisa kalian di sini. Mulai dari makanan ringan, dingin, panas sampai yang berat juga tersedia. Seperti ada Lalapan, See Food, Vegetable, European Food, Chinese Food, Japanese, Appetizer, dan dari minumannya bisa memilih varian Coffe, Tea, Juice, atau yang Ice.

Menu makanan lokal, internasional dan sampai yang khas bisa kalian dapatkan di Fariz Resto. Enak guraminya, bumbunya kerasa, tapi sambalnya dikit dan kurang greget. Tapi mantap.
Khusus penikmat kopi kalian bisa puas dengan banyak pilihan di sini. Banyak, ada Kopi Lanang, Luak, Mandalingin, Gayo, Ireng, Bali Arabica, Toraja Kalosi, Tubruk, Chapucino dan varian kopi lainnya tersedia di sini. Di Fariz Resto juga memiliki pilihan paket keluarga. Atau bagi yang ingin makan plasmanan, misalnya kalian rombongan rame-rame juga bisa. Tinggal pesan lebih awal mengenai jumlah dan kebutuhan dari menu yang diinginkan, semua bisa kalian request.

Varian menu di Fariz Resto Batu cukup variatif, banyak pilihan dan enak-enak. Harga juga terjangkau, mantap sudah.
Tak hanya banyak varian menu, rasanya juga enak-enak. Begitu juga soal harga terjangkau. Buat wisatawan luar tak perlu khawatir memikirkan tagihan atau pengunjung dalam kota. Karena juga ramah buat kantong mahasiswa perantauan. Apalagi layanan yang diberikan, suasana keren sekali, tempat cuci dan toilet juga ada terpisah antara laki-laki maupun perempuan. Restonya pun nyaman dan tidak bising.
Aksen kayu mendominasi dekorasi Fariz Resto. Sehingga warna teduh coklatnya bikin nyaman di pandangan mata. Kebutuhan entertaint ada, wah lengkap di sini. Jadi, buat kalian yang dari luar kota tak perlu ragu menjadikan tujuan utama sebelum atau sesudah dari tempat wisata. Tak heran kalu sering dikunjungi para wisatawan luar kota. Jadi kehadiran rombongan berbis-bis menjadi pemandangan tak asing di Fariz Resto.
Menariknya lagi di lantai bawahnya merupakan pusat oleh-oleh Farah Queen. Jadi tak hanya mengisi perut, kalian sekaligus bisa membawa oleh-oleh Queen Apple dan ragam oleh-oleh khas dari Kota Apel. Komplit, semua bisa didapatkan di Fariz Oleh-oleh dan Resto. Karena sebagaimana konsep resto yang memenuhi kebutuhan wisatawan luar kota. Semua fasilitas yang kalian perlukan bisa terpenuhi di sini.
Fariz Oleh-oleh dan Resto
Alamat: Jl. Sultan Agung No. 30, Batu, Jawa Timur
Reservasi : 0341- 5102703
Instagram: @farizpusatoleholeh
Website: farizoleholeh.com
Harga mulai: Rp. 5.000,- s/d Rp. 75.000,-
Jam Buka: 08.00 – 23.00 WIB Setiap hari
Peta Lokasi Fariz Resto